Kenyataan saat ini: kehadiran smartphone telah membuat hampir semua orang di bumi dapat mengakses kamera dengan mudah dan memiliki teknologi untuk mengambil foto luar ruangan yang indah. Menurut MarketSplash, publikasi online yang berfokus di bidang kewirausahaan, pemasaran digital, desain, dan e-niaga, masyarakat sedang memanfaatkan sepenuhnya kesempatan ini. Setiap detik 54.000 foto diambil di seluruh dunia, yang berarti 3,3 juta foto per menit, dan 1,7 triliun foto per tahun*, dengan plus minus sekitar satu miliar atau lebih.
Fotografi luar ruangan dapat dilakukan di mana saja. Asalkan ada kamera, orang akan memotret. Alam terbuka menyediakan cahaya alami, susunan warna yang tak terbatas, pemandangan nyata yang tak tertandingi, latar belakang perkotaan atau pedesaan, empat musim yang berbeda, kehidupan satwa liar, dan masih banyak lagi. Jadi, kami merasa saat ini tepat untuk berbagi beberapa tip:
Mari kita mulai dengan kamera tradisional. Bahkan untuk fotografer baru, banyak keunggulan yang ditawarkan oleh model kamera DSLR atau mirrorless untuk fotografi luar ruangan jika dibandingkan dengan model kamera saku yang berlensa tetap.