Kami melihat Anda sedang mengunjungi situs Inggris. Apakah Anda ingin mengunjungi situs utama kami?

promo kingston care

KingstonCare

Dukungan untuk mitra dan pengguna akhir Kingston

Apa itu KingstonCare?

Kingston lebih dari sekadar komponen; Kingston adalah mitra. Sebagai perwujudan dedikasi Kingston terhadap kualitas dan layanan pelanggan, KingstonCare menawarkan alat yang unik dan gratis untuk memori server khusus sistem Kingston, memori Server Premier dan produk SSD Data Center Enterprise. Pengguna langsung, mitra, dan penyedia layanan dari Kingston Technology dapat memperoleh manfaat dari keahlian kami yang dikumpulkan selama 35 tahun lebih pengalaman di industri.

Layanan KingstonCare mencakup akses ke pakar teknis kami, pengiriman silang RMA untuk mengurangi waktu henti sistem, dan perwakilan Kingston khusus untuk setiap akun. Tidak semua produk dan layanan tersedia di semua lokasi. Gunakan tautan di bawah ini untuk menghubungi perwakilan Kingston setempat guna mengetahui informasi selengkapnya.

Apakah penambahan memori Kingston akan membatalkan garansi memori sistem pelanggan?

Kingston pernah mendengar kejadian tentang agen penjualan salah satu produsen komputer yang memberi tahu pelanggannya bahwa garansinya akan batal jika pelanggan menggunakan memori pihak ketiga pada sistem komputer produsen tersebut. Pernyataan tersebut mungkin tidak benar. Bisa saja agen tersebut mencoba memaksa pelanggan untuk membeli modul memori dari produsen sistem, yang biasanya berharga jauh lebih mahal daripada produk Kingston. Minta pelanggan mengonfirmasikan ada tidaknya persyaratan tersebut dalam perjanjian produsen. Meskipun demikian, persyaratan tersebut dapat melanggar hukum jika menghambat perdagangan atau mengurangi persaingan pasar secara tidak wajar. Pelanggan sebaiknya berkonsultasi dengan pengacaranya tentang hal ini.