Apa itu RAM?
RAM (Random Access Memory) menyediakan akses cepat dan penyimpanan sementara untuk data di komputer. RAM berada di antara prosesor dan penyimpanan data permanen, seperti HDD/SSD. Ketika komputer dihidupkan, prosesor meminta data (seperti sistem operasi) dari HDD/SSD dan memuatnya ke dalam RAM. RAM secara signifikan lebih cepat daripada SSD tercepat, sehingga kapasitas RAM yang lebih besar untuk menyimpan aplikasi dan data di dekat prosesor dapat meningkatkan kecepatan dan efisiensi komputasi.